Samarinda, Sekala.id – Borneo FC Samarinda harus mengubur ambisi membawa pulang tiga poin di laga kandang setelah hanya bermain imbang 0-0 melawan Persita Tangerang pada lanjutan BRI Liga 1 2024/2025, Senin (30/9/2024). Pertandingan yang digelar di Stadion Batakan tersebut menyuguhkan dominasi Pesut Etam sepanjang laga, namun mereka tak mampu menjebol pertahanan tangguh tim tamu.
Anak asuh Pieter Huistra tampil percaya diri sejak peluit pertama dibunyikan. Menguasai penguasaan bola dan tempo permainan, mereka berulang kali membangun serangan yang memaksa Persita bertahan lebih dalam. Namun, solidnya benteng terakhir Persita yang dikawal Igor Carreira Rodrigues membuat gawangnya tetap tak tersentuh.
“Kami mendominasi jalannya pertandingan, itu tidak diragukan. Tapi saya harus mengakui, Persita memiliki pertahanan yang sangat rapat,” ujar Huistra usai pertandingan.
Meski kecewa tak mampu mengkonversi dominasi tersebut menjadi gol, pelatih asal Belanda itu tetap mengapresiasi kinerja timnya.
“Saya bangga dengan cara kami mengontrol laga ini,” tambahnya.
Dengan jeda delapan hari sebelum laga berikutnya, Huistra berjanji akan melakukan evaluasi menyeluruh.
“Kami akan bekerja keras memperbaiki finishing dan stamina. Saya yakin kami bisa lebih baik lagi ke depannya,” tegasnya.
Sementara itu, pemain sayap Borneo FC, Berguinho, juga mengungkapkan kekecewaannya.
“Kami menciptakan banyak peluang, bahkan saya sendiri memiliki peluang emas. Tapi hasil akhir memang tidak berpihak,” ujarnya.
Meski begitu, Berguinho optimis bahwa timnya akan tampil lebih tajam di pertandingan selanjutnya.
“Kami akan bekerja lebih keras untuk memastikan hasil yang lebih baik,” tegasnya. (Kal/El/Sekala)