Kutim, Sekala.id – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutai Timur (Kutim) menggelar acara jalan sehat bertema “Mewujudkan Demokrasi Sehat dengan Meningkatkan Partisipasi Masyarakat pada Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Kutai Timur.” Acara ini berlangsung semarak di Polder Ilham Maulana, Sangatta, belum lama ini. Dan menjadi momen untuk menghidupkan kembali semangat berdemokrasi di Kutim.
Ratusan warga dari berbagai penjuru Kutim turut serta, mulai dari pejabat daerah, perwakilan lembaga terkait, hingga masyarakat umum. Asisten Administrasi Umum Sudirman Latif hadir mewakili Pj Bupati Kutim, Agus Hari Kesuma. Sementara itu, Ketua KPU Kutim, Siti Akhlis Muafin, dan Ketua Bawaslu Kutim, Aswadi, juga turun langsung menyapa peserta.
Tidak sekadar olahraga, jalan sehat ini juga menjadi medium sosialisasi tahapan Pilkada yang dikemas dengan hiburan dan pembagian doorprize. Pesan yang ingin disampaikan jelas: demokrasi membutuhkan keterlibatan semua pihak.
Sudirman Latif menegaskan, masyarakat adalah pilar utama dalam mewujudkan Pilkada yang jujur dan adil.
“Demokrasi tidak akan berjalan tanpa peran aktif masyarakat. Harapan kami, acara ini dapat menyadarkan betapa pentingnya hak suara setiap warga,” ucap Sudirman.
Ia juga menambahkan bahwa Pilkada yang damai dan transparan adalah cita-cita bersama yang harus dijaga oleh seluruh elemen masyarakat.
Sementara itu, Ketua KPU Kutim, Siti Akhlis Muafin, menyampaikan apresiasi kepada para peserta. Ia menyebut kegiatan ini adalah salah satu langkah KPU untuk menyosialisasikan pentingnya Pilkada sebagai pesta demokrasi rakyat.
“Acara ini tidak hanya soal kebersamaan, tetapi juga edukasi. Kami ingin masyarakat paham bahwa proses pemilu, mulai dari distribusi logistik hingga pelaksanaan, adalah tanggung jawab bersama,” jelasnya.
Siti juga mengingatkan masyarakat untuk hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 27 November 2024 mendatang.
“Hak suara Anda sangat berarti untuk masa depan Kutim. Kami optimis, dengan partisipasi aktif masyarakat, angka pemilih tahun ini akan meningkat signifikan,” imbuhnya.
Sebagai penutup, Siti menyatakan komitmen KPU untuk terus memberikan edukasi kepada masyarakat agar Pilkada berlangsung jujur, adil, dan transparan. (Jor/Mul/ADV/Pemkab Kutim)