Samarinda, Sekala.id – Kontingen sepak bola Kalimantan Timur (Kaltim) bersiap tampil di ajang Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Pra Popnas) 2024 yang akan berlangsung di Kendari. Sebagai bagian dari persiapan, skuad muda Kaltim menjalani laga ujicoba seru melawan tim Borneo FC Junior di Borneo FC Training Center, Sabtu (26/10/2024).
Laga persahabatan ini tak hanya menjadi kesempatan untuk mengukur kekuatan tim, tetapi juga menjadi ajang pembuktian bagi para pemain muda yang telah lolos seleksi ketat dari berbagai Sekolah Sepak Bola (SSB) se-Kaltim. Rasman Rading, Kepala PPO Bidang Peningkatan Prestasi Dispora Kaltim, mengungkapkan bahwa tim ini telah dipilih dengan seleksi yang sangat kompetitif.
“Dari 246 peserta yang ikut seleksi, akhirnya kami mendapatkan 18 pemain terbaik. Mereka ini telah menunjukkan bakat dan semangat yang luar biasa,” ujar Rasman kepada media usai pertandingan ujicoba.
Hasil ujicoba melawan Borneo FC Junior pun cukup memuaskan. Tim muda Kaltim mampu mengimbangi permainan dari akademi Borneo FC yang dikenal sebagai salah satu penghasil bakat-bakat elit. Rasman menyebut ini adalah tanda bahwa para pemain Kaltim sudah berada di jalur yang tepat.
“Alhamdulillah, kemampuan mereka bisa mengimbangi tim elit. Ini bukti kalau mereka punya potensi besar,” tambahnya.
Rasman juga menegaskan bahwa tim akan segera menjalani Training Camp (TC) untuk lebih memperkuat taktik dan strategi sebelum berlaga di Pra Popnas.
Sementara itu, di sisi PSSI Kaltim, Rasman berharap juga mempersiapakan tim sepak bola untuk laga-laga tingkat nasional. Seperti turnamen U-13 dan U-15 yang akan dihelat November 2024 mendatang. Persiapan dari jauh waktu adalah kunci agar pesepak bola Bumi Etam bisa bersaing.
“Makanya perlu dukungan penuh untuk membina pesepak bola muda Kaltim,” pungkasnya. (Jor/Mul/ADV/Dispora Kaltim)