Kukar, Sekala.id – Kutai Kartanegara (Kukar) terus menggaungkan semangat pembinaan atlet muda melalui gelaran Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Tenis Meja. Ajang ini tak hanya menjadi wadah kompetisi, tetapi juga sebagai langkah strategis Dispora Kukar dalam menjaring bibit-bibit unggul dan melahirkan atlet berprestasi di kancah nasional dan internasional.
Suasana semarak mewarnai Gedung Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kompleks Stadion Rondong Demang Panji, Tenggarong, saat Kejurkab Tenis Meja Kukar 2024 berlangsung. Puluhan petenis meja muda dari berbagai kecamatan di Kukar bertanding dengan penuh semangat, menunjukkan bakat dan potensi mereka di atas meja hijau.
Bagi Dispora Kukar, Kejurkab ini bukan sekadar turnamen biasa. Ini merupakan wujud nyata komitmen mereka dalam memajukan olahraga tenis meja di Kukar, khususnya di kalangan generasi muda.
“Alhamdulillah, banyak anak-anak yang berminat di tenis meja. Ini menjadi salah satu fokus kami pada anak-anak usia dini karena olahraga ini banyak peminatnya,” ujar Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, saat diwawancarai pada (27/5/2024).
Upaya Dispora Kukar dalam membina atlet muda tak sia-sia. Buktinya, Kukar berhasil meloloskan atlet tenis meja untuk mewakili Kalimantan Timur di Pekan Olahraga Nasional (PON) beserta satu pelatih yang juga akan berpartisipasi di ajang tersebut. Prestasi ini menjadi motivasi bagi Dispora Kukar untuk terus mendorong perkembangan tenis meja di Kukar.
Dispora Kukar tak hanya fokus pada pembinaan atlet di tingkat kabupaten. Mereka juga gencar menyosialisasikan olahraga tenis meja ke seluruh kecamatan di Kukar. Saat ini, tenis meja telah diminati di 18 kecamatan, kecuali Kecamatan Kota Bangun Darat dan Samboja Barat.
“Namun, sesuai janji pengurus, kita akan fokus membangun minat di dua kecamatan tersebut dan berharap ke depan semua kecamatan akan berkembang pesat,” tambah Aji.
Komitmen Dispora Kukar dalam memajukan olahraga tenis meja patut diapresiasi. Kejurkab Tenis Meja menjadi bukti nyata keseriusan mereka dalam membangun generasi muda berprestasi yang mampu mengharumkan nama Kukar di kancah nasional dan internasional. Diharapkan, melalui pembinaan yang berkelanjutan, Kukar akan terus melahirkan atlet-atlet tenis meja handal yang siap bersaing di berbagai ajang bergengsi. (If/El/ADV/Diskominfo Kukar)