By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Sekala.id
  • Nasional
  • Daerah
    • Samarinda
    • Balikpapan
    • Bontang
    • Kutai Kartanegara
    • Kutai Timur
    • Kutai Barat
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Ekonomi
  • Lainnya
    • Pemerintahan
    • Parlemen
    • Advertorial
    • Kultur
    • Olahraga
    • Hiburan
    • Inspirasi
Header
Sekala.idSekala.id
Font ResizerAa
  • Nasional
  • Daerah
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pemerintahan
  • Parlemen
  • Kultur
  • Olahraga
  • Peristiwa
  • Inspirasi
  • Advertorial
  • Hiburan
Search
  • Nasional
  • Daerah
    • Balikpapan
    • Bontang
    • Kutai Kartanegara
    • Samarinda
    • Kutai Barat
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pemerintahan
  • Parlemen
  • Kultur
  • Olahraga
  • Peristiwa
  • Inspirasi
  • Advertorial
  • Hiburan
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
© 2023 sekala.id. PT Sekala Media Klausa. All Rights Reserved
PemerintahanSamarinda

Ketika Wacana Presiden Pindah ke IKN Berhadapan dengan Realita Anggaran dan Infrastruktur

Redaksi
By Redaksi
Published: Jumat, 13 Desember 2024
Share
Presiden RI, Joko Widodo ketika mengunjungi IKN (Foto: Ist)
SHARE

Samarinda, Sekala.id – Rencana pemindahan pusat pemerintahan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) kembali menjadi sorotan publik. Kali ini, wacana Presiden Prabowo Subianto untuk berkantor di IKN pada 2028 memicu pertanyaan besar. Apakah proyek ini sudah benar-benar siap untuk menjadi wajah baru Indonesia?

Bukan tanpa alasan, berbagai kritik muncul dari akademisi yang mempertanyakan kesiapan infrastruktur hingga dampaknya pada anggaran negara. Wesley Hutasoit, akademisi Universitas 17 Agustus Samarinda (Untag), menyebut bahwa ambisi besar ini masih jauh dari kesiapan di lapangan.

“IKN tidak hanya soal gedung pemerintahan, tapi juga kebutuhan dasar masyarakat seperti pendidikan, kesehatan, dan hiburan. Apakah semua itu sudah siap? Nyatanya, jumlah sekolah dasar dan menengah di sana belum mencukupi,” kata Wesley.

Ia juga menekankan bahwa tanpa fasilitas rekreasi yang memadai, sulit untuk membuat IKN menarik sebagai tempat tinggal.

“Jika pemerintah ingin menciptakan kota yang hidup, hiburan itu kunci. Lihat saja Bontang, yang minim hiburan dan akhirnya hanya jadi kota industri tanpa denyut sosial,” tambahnya.

Namun, sorotan paling tajam justru datang dari persoalan anggaran. Purwadi, pengamat ekonomi Universitas Mulawarman, mengingatkan bahwa pembangunan IKN tidak bisa mengabaikan kondisi fiskal negara.

“Defisit APBN kita sudah di angka Rp401 triliun. Kalau semua bergantung pada APBN, apa yang tersisa untuk program lainnya? Ini bukan hanya soal uang, tapi juga soal prioritas,” tegas Purwadi.

Ia juga mengkritisi minimnya infrastruktur digital di IKN yang menjadi hambatan besar.

“Kita bicara kota masa depan, tapi internet saja belum layak. Bagaimana IKN mau bersaing dengan Jakarta?” katanya.

Di sisi lain, wacana ini juga membawa persoalan citra. Wesley mengingatkan bahwa IKN harus menjadi simbol kebanggaan nasional, bukan sekadar “pembuangan” bagi ASN bermasalah.

“Ini kesempatan emas untuk menunjukkan Indonesia bisa membangun kota yang modern dan manusiawi. Tapi jika tak dikelola serius, IKN hanya akan menjadi proyek mahal yang kehilangan rohnya,” katanya.

Di tengah ambisi besar ini, kritik dari akademisi seharusnya menjadi pengingat bahwa membangun IKN bukan hanya soal infrastruktur fisik, tapi juga tentang menciptakan ekosistem. (Jor/El/Sekala)

TAGGED:IKNPrabowo SubiantoPresiden RIPurwadiWesley Hutasoit
Share This Article
Facebook Pinterest Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print
Previous Article Kartu LPG 3 Kg diperkenalkan secara resmi di Kelurahan Makroman, Kecamatan Sambutan. 18.503 Keluarga di Samarinda Nikmati Kemudahan Akses LPG 3 Kg Berkat Kartu Tepat Sasaran
Next Article Kaltim Raih Penghargaan Nasional Berkat Pengelolaan Lahan Pascatambang yang Efektif

Berita Undas

Peringati HUT Humas Polri, Polres Kubar Gelar Donor Darah di RS HIS
Rabu, 22 Oktober 2025
Dorong Integrasi Sistem Informasi Pemerintahan Menuju Tata Kelola Modern, Diskominfo Luncurkan Program “Kubar Kita”
Rabu, 22 Oktober 2025
Telkom Indonesia Dukung Festival Iraw Tengkayu 2025, Dorong UMKM Tarakan Go Digital
Rabu, 22 Oktober 2025
Telkom Dorong UMKM Go Digital Lewat Pelatihan Video AI Kreatif
Rabu, 22 Oktober 2025
Wagub Kaltim Tinjau Progres Pembangunan Jalan Kubar ke Mahulu
Selasa, 21 Oktober 2025

Berita yang mungkin kamu sukai

Politik

Prabowo-Gibran Ungguli Pilpres 2024 di Kaltim

4 Min Read
Pemerintahan

9 ASN dan Non-ASN Samarinda Raih Penghargaan dari Wali Kota

2 Min Read
Advertorial

Workshop Legislatif STIPER Kutim, Menyiapkan Generasi Pemimpin Berjiwa Nasionalis

3 Min Read
Samarinda

Tidak Hanya untuk Polisi, RS Bhayangkara Baru di Samarinda Juga Siap Layani Warga Umum

2 Min Read
Sekala.id

Afiliasi:

Logo SMSI
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
© 2023 sekala.id. PT Sekala Media Klausa. All Rights Reserved
Welcome Back!

Sign in to your account

Nama Pengguna
Password

Lost your password?