Samarinda, Sekala.id – Gelora Kadrie Oening, atau yang lebih dikenal dengan GOR Sempaja di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, kini benar-benar jadi pusat aktivitas olahraga dan hiburan. Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Dispora Kaltim) terus memaksimalkan fungsinya untuk menyatukan masyarakat melalui berbagai acara yang seru.
Tak hanya jadi saksi bisu beragam kompetisi, stadion yang ikonik ini juga kian populer sebagai lokasi kegiatan komunitas hingga acara pemerintahan. Mulai dari olahraga, festival budaya, hingga kegiatan sosial, semuanya bisa terwadahi di sini.
Menurut Thomas Alva Edison, Kepala Seksi Olahraga Rekreasi Tradisional dan Layanan Khusus Dispora Kaltim, GOR Sempaja kini memiliki peran multifungsi yang sangat vital.
“Kami ingin GOR ini menjadi tempat yang menginspirasi masyarakat untuk hidup aktif, bukan sekadar arena olahraga biasa,” ujar Thomas penuh semangat dalam sesi evaluasi fasilitas stadion.
Lebih dari itu, stadion ini juga sering menggelar festival dan event rekreasi lainnya yang bisa dinikmati oleh masyarakat luas. Bahkan, berkat kolaborasi dengan berbagai organisasi lokal dan instansi seperti TNI, stadion ini semakin hidup dengan berbagai acara publik yang menarik.
Namun, tingginya permintaan untuk menggunakan stadion ini jadi tantangan tersendiri bagi Dispora Kaltim. Penjadwalan yang padat kerap menjadi kendala.
“Mengelola jadwal memang menantang, tapi kami berkomitmen untuk memberi ruang bagi kegiatan positif yang membawa manfaat bagi masyarakat,” tambah Thomas.
Melalui kolaborasi dengan organisasi seperti KONI dan KORMI, Dispora Kaltim juga terus mengembangkan stadion ini sebagai pusat pembinaan atlet dan pengembangan olahraga di Kalimantan Timur. GOR Gelora Kadrie Oening kini tak sekadar stadion, tapi jadi simbol baru semangat olahraga dan kebersamaan bagi masyarakat Kaltim. (Jor/Mul/ADV/Dispora Kaltim)