Samarinda, Sekala.id – Borneo FC siap bersaing di puncak klasemen Liga 1 musim 2023-2024. Mengandalkan tujuh pemain asing, dua naturalisasi dan bintang-bintang Timnas Indonesia, Pesut Etam tampil menawan dan menggoda. Borneo FC menguasai permainan baik saat menjamu Persik Kediri di Brawijaya maupun Bali United di Segiri.
Pieter Huistra, sang juru taktik, mengaku puas dengan penampilan apik Borneo FC yang layak meraih kemenangan meski lawan yang ditantang sekelas Bali United.
“Kami menciptakan banyak peluang. Anda bisa lihat bagaimana gairah mereka meledak,” Makanya kami berhak dapatkan tiga poin dan menang di rumah,” kata Pieter Huistra dari situs Liga Indonesia Baru.
Eks Direktur Teknik Timnas Indonesia ini makin bahagia karena kemenangan atas Bali United tercipta di hadapan ribuan suporter.
“Saya selalu senang ketika para fans datang, memberikan banyak suara dan membuat banyak dukungan. Saya sangat senang dengan mereka. Tidak hanya saya, juga semua pemain,” ujar Pieter.
Borneo FC sempat tertinggal duluan, Pieter mengaku sempat terganggu keputusan wasit Abdul Aziz saat melawan Bali United. Namun, pada babak kedua menjadi momen balik Borneo FC bermain dengan gaya yang diharapkan sehingga berhasil raih tiga poin lewat kemenangan 3-1.
Meski begitu, pelatih asal Belanda ini tak menampik tim sempat terpecah dan hilang fokus. Pada babak kedua Borneo FC ubah beberapa hal.
“Meskipun kami kebobolan satu gol di babak pertama, tetapi di babak kedua kami tunjukkan Borneo FC yang sesungguhnya. Penampilan yang sangat menawan kembali hadir ke pertandingan. Saya sangat senang,” tuturnya. (Mar/Mul/Sekala)