Samarinda, Sekala.id – Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang ketenagakerjaan. Hal ini ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepakatan Sinergitas Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan antara Bupati Mahulu, Bonifasius Belawan Geh, dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan di Crystal Grand Ballroom, Hotel Mercure Samarinda, Rabu (30/10/2024).
Acara ini diinisiasi oleh Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Mahulu dan dihadiri sejumlah pejabat penting, termasuk Sekretaris Daerah Mahulu Stephanus Madang, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Samarinda Agus Dwi Fitriyanto, serta Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kutai Barat Chandra Cahyono. Selain itu, jajaran kepala dinas, inspektur, hingga perwakilan organisasi perangkat daerah turut hadir.
Dalam agenda tersebut, BPJS Ketenagakerjaan juga menyerahkan manfaat program Jaminan Kecelakaan Kerja secara simbolis kepada ahli waris almarhum Yohanes Kuleh. Penyerahan ini menjadi bukti nyata manfaat dari program perlindungan sosial bagi masyarakat.
Dalam sambutannya, Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah dan berbagai pihak untuk mencapai pembangunan yang maksimal.
“Pemerintah daerah memiliki kewenangan dan tanggung jawab untuk melaksanakan program pembangunan. Namun, tanpa integrasi dan sinergi lintas sektor, hasilnya tidak akan optimal. Kerja sama ini menjadi langkah penting untuk memastikan keberhasilan pembangunan, terutama dalam aspek perlindungan sosial ketenagakerjaan,” ujar Bonifasius.
Ia menambahkan, kesepakatan ini juga menjadi momentum untuk mendorong tercapainya visi besar Pemkab Mahulu, yakni “Membangun Mahulu untuk Semua, Sejahtera Berkeadilan.”
Kerja sama ini bertujuan untuk memastikan bahwa semua tenaga kerja di Kabupaten Mahulu, mulai dari non-ASN, perangkat kampung, lembaga kemasyarakatan, hingga pegawai BUMD dan anak perusahaannya, terlindungi oleh program jaminan sosial ketenagakerjaan. Bahkan, penyelenggara pemilu dan pilkada juga termasuk dalam cakupan program ini.
“Kerja sama ini penting untuk mencapai Universal Coverage Jamsostek (UCJ), di mana seluruh pekerja di Mahulu dapat merasa aman dalam bekerja karena adanya jaminan perlindungan sosial yang layak,” tegasnya.
Bonifasius berharap sinergi antara Pemkab Mahulu dan BPJS Ketenagakerjaan dapat semakin kokoh, demi menciptakan kesejahteraan yang merata bagi seluruh tenaga kerja di Mahulu.
“Semoga kerja sama ini terus berlanjut dengan semangat dan tanggung jawab tinggi, sehingga perlindungan sosial ketenagakerjaan yang berkelanjutan dapat terwujud,” tutupnya. (Jor/Mul/ADV/Pemkab Mahulu)