Kukar, Sekala.id – Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar operasi pasar murah di 20 kecamatan secara bergantian. Tujuannya adalah untuk membantu masyarakat mendapatkan sembako dengan harga terjangkau.
Setiap hari, operasi pasar murah berpindah lokasi di desa dan kelurahan yang berbeda. Pada Senin (23/10/2023), ada lima titik yang menjadi lokasi operasi pasar murah, yaitu Kelurahan Bukit Biru, Desa Bendang Raya, Kelurahan Jahab, Desa Rapak Lambur di Kecamatan Tenggarong, dan Desa Jembayan di Kecamatan Loa Kulu.
Kepala Disperindag Kukar, Arfan Boma Pratama mengatakan bahwa operasi pasar murah sudah banyak diselenggarakan di berbagai kecamatan, seperti Tabang, Kembang Janggut, Kenohan, Muara Jawa, Loa Kulu, SP Kota Bangun, dan lain-lain.
“Ini merupakan program pemerintah untuk membantu masyarakat mendapatkan sembako dengan harga lebih murah dari pasaran,” kata Arfan melalui Kabag Pasar, Idar Malik.
Salah satu lokasi yang ramai dikunjungi warga adalah operasi pasar murah di Bukit Biru. Warga sudah berdatangan sejak pagi untuk mengantre membeli sembako. Operasi pasar murah dibuka mulai pukul 09.00 Wita hingga habis.
“Warga sangat antusias. Alhamdulillah, stok sembako kami cukup untuk memenuhi permintaan warga,” ujar Idar.
Idar menjelaskan bahwa penjadwalan operasi pasar murah di setiap titik ditentukan oleh Bulog sebagai pendistribusi sembako. Ia menjamin bahwa operasi pasar murah akan dilakukan secara merata di seluruh kecamatan di Kukar.
Ada tujuh item sembako yang dijual di operasi pasar murah, yaitu beras premium 5 kilogram seharga Rp67.000, beras SPHP 5 kilogram seharga Rp52.000, gula pasir 1 kilogram seharga Rp14.000, minyak goreng 1 liter seharga Rp16.000, minyak goreng 2 liter seharga Rp32.000, dan tepung seharga Rp12.500. (Kal/El/ADV/Diskominfo Kukar)