Balikpapan, Sekala.id – Dengan semangat, Seno Aji selaku Ketua Pengprov FORKI Kaltim membuka Inkanas Kapolda Kaltim Cup II 2023. Dihelat di GOR Gelora Patra Pertamina Balikpapan pada Kamis (28/9/2023).
Seno Aji berharap para atlet karate yang bertanding di kejuaraan ini bisa menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Ia juga berharap olahraga karate bisa terus berkembang di Kaltim dan Indonesia.
“Ini bukan sekadar kompetisi, tapi juga ajang untuk meningkatkan kualitas karate,” kata Politikus Gerindra ini.
Ia menambahkan bahwa para atlet karate harus berusaha meraih prestasi yang gemilang, baik di tingkat nasional maupun internasional. Ini penting untuk memajukan olahraga karate di tanah air.
“Kapolda Kaltim Cup II Tahun 2023 adalah kesempatan bagi masyarakat untuk membangun karakter, sportivitas, dan kecintaan terhadap olahraga karate,” ujarnya.
Seno Aji yang juga Wakil Ketua DPRD Kaltim mengucapkan terima kasih kepada para pemimpin dan pengurus olahraga yang telah mendukung kejuaraan ini. Ia berharap kejuaraan ini bisa menjadi langkah awal dalam mengharumkan nama olahraga karate Kaltim di kancah nasional dan internasional.
Acara pembukaan kejuaraan ini dihadiri oleh Wakapolda Kaltim dan para stakeholder terkait.
(Kal/El/Sekala)