Kukar, Sekala.id – Gairah para atlet tenis meja di Kutai Kartanegara (Kukar) semakin terpompa dengan bantuan sarana prasarana (Sapras) yang digulirkan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar. Bantuan ini menjadi bukti nyata komitmen Dispora dalam membina talenta muda dan mengantarkan mereka menuju prestasi.
Satu set meja tenis, lengkap dengan bola pingpong dan bet, menjadi hadiah istimewa bagi para atlet di Kecamatan Loa Kulu. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, kepada para pengurus klub Persatuan Tenis Meja (PTM) di wilayah tersebut.
“Ini merupakan bentuk perhatian pemerintah, khususnya Dispora Kukar, dalam rangka memenuhi sarana prasarana untuk mendukung program pelatihan atlet,” ungkap Aji Ali Husni, Senin (27/5/2024).
Lebih lanjut, Aji menuturkan bahwa bantuan ini dilatarbelakangi tingginya minat atlet tenis meja di Kukar, khususnya di kalangan usia dini. Hal ini sejalan dengan fokus Dispora Kukar dalam mengembangkan potensi olahraga di usia muda.
“Semoga dengan adanya bantuan ini, semangat dan motivasi para atlet, khususnya yang berusia muda, untuk giat berlatih semakin meningkat,” harap Aji.
Aji optimistis bahwa bantuan ini akan melahirkan bibit-bibit unggul atlet tenis meja yang mampu mengharumkan nama Kukar di kancah nasional, bahkan internasional.
“Selain dapat menyehatkan badan, semoga nantinya juga dapat mencetak bibit-bibit unggul yang berprestasi,” tambahnya.
Optimisme Aji semakin diperkuat dengan fakta bahwa beberapa atlet tenis meja Kukar telah berhasil mewakili Kalimantan Timur di berbagai kejuaraan. Bahkan, dalam waktu dekat, atlet tenis meja dan satu pelatih asal Kukar akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh.
“Ini menjadi konsentrasi kami supaya olahraga di Kutai Kartanegara terus berkembang menjadi prestasi dan andalan,” tegas Aji.
Bantuan Dispora Kukar ini bukan yang pertama kalinya. Sebelumnya, klub dan PTM di Kecamatan Loa Janan dan Kecamatan Tenggarong, Kampung Baru, juga telah menerima bantuan serupa. Diharapkan dengan komitmen berkelanjutan dari Dispora Kukar, dunia tenis meja di Kukar akan terus bersinar dan melahirkan atlet-atlet berprestasi yang mengharumkan nama daerah. (If/El/ADV/Diskominfo Kukar)